menghasilkan uang dari blog yang paling di minati

blog bisa ngehasilin uang? apa sih yang engga bisa...




Di bawah ini adalah daftar 6 metode yang sering digunakan para blogger untuk menghasilkan uang dari blognya.
Tapi ada beberapa yang saya pribadi belum pernah mencobanya.
Tapi yang jelas metode di bawah ini adalah metode-metode yang sudah terbukti.

1. Pasang Iklan

Yang pertama adalah yang paling populer di antara yang paling populer, yaitu dengan memasang iklan di blog.
Untuk memonetisasi blog dengan iklan ada dua jalan yang bisa sobat pilih.
Pertama adalah dengan mendaftar ke program Advertising Networks atau jaringan periklanan.
Kedua adalah dengan menawarkan secara langsung kepada calon pemasang iklan untuk beriklan di blog sobat atau biasa disebut sebagai Direct Advertising.

Advertising Networks

Advertising Networks atau jaringan periklanan adalah sebuah program layanan yang mengubungkan antara pemasang iklan dengan para pemilik website atau blog.

Jika ingin menghasilkan uang dari program seperti ini, sobat hanya perlu mendaftar ke program jaringan periklanan tersebut, setelah itu nanti sobat akan diberikan sebuah kode iklan yang perlu dipasang di blog.
Penghasilan yang didapatkan biasanya dihitung setiap kali ada orang yang ngeklik iklan di blog sobat atau biasa disebut PPC (Pay Per Click).
Salah satu program Advertising Networks yang paling populer di Indonesia adalah Google AdSense.

Direct Advertising 

Berbeda dengan Advertising Networks, Direct Advertising adalah metode dimana sobat menawarkan secara langsung kepada calon pemasang iklan untuk beriklan di blog sobat.
Kelebihan metode ini adalah penghasilan blog sobat bisa jauh lebih tinggi karena iklan yang terpasang di blog tidak melalui perantara pihak ketiga.
Harga pemasangan iklan sendiri bervariasi, umumnya menyesuaikan dengan jumlah dan kualitas dari pengujung blog.
Meskipun sobat bisa mendapatkan hasil yang lebih tinggi, tapi cara ini bisa dibilang tidaklah mudah. Alasannya karena sobat harus bisa mencari calon pemasang iklan yang bersedia untuk beriklan di blog sobat.

2. Paid Review

Paid review atau paid posts adalah metode monetisasi dimana kita mendapatkan penghasilan dengan mereview produk atau jasa milik orang melalui postingan di blog kita.
Pada dasarnya tidak ada bedanya dengan Direct Advertising, hanya bedanya jika Direct Advertising iklannya berupa sebuah banner iklan, sedangkan paid review iklannya dalam bentuk postingan review.
Salah satu blogger Indonesia yang cukup sukses menerapkan metode monetisasi ini adalah Priangga pemilik blog www.priangga.web.id.

3. Jualan produk sendiri

Menjual produk sendiri merupakan salah satu metode monetiasi blog terbaik yang bisa dilakukan. Alasannya karena dengan menjual produk sendiri sobat bisa mendapatkan penghasilan berkali-kali lipat lebih besar ketimbang menggunakan metode monetisasi yang lain.
Jika menggunakan metode ini bisa dibilang sobat tidak menghasilkan uang dari blog secara langsung, karena penghasilan yang sobat dapatkan adalah dari hasil berjualan. Sedangkan fungsi dari blog yang sobat kelola nantinya hanya sebagai tempat untuk mempromosikan produk yang sobat jual.
Mmemang apaan yang bisa dijual lewat blog pak?
Produk yang bisa dijual lewat blog terbagi menjadi dua jenis.
Yaitu produk fisik dan produk digital.
Untuk produk fisik hampir apa saja bisa dijual lewat blog. Tapi tentunya produk yang dijual harus sesuai dengan topik blog sobat.
  • Misalnya blog sobat membahas tentang burung, maka sobat bisa menjual obat burung.
  • Misalnya blog sobat membahas tentang motivasi, sobat bisa menjual buku motivasi.
  • Misalnya blog sobat membahas tentang gadget, sobat bisa berjualan gadget.
  • Dan lain sebagainya
Sedangkan untuk produk digital yang bisa dijual lewat blog biasanya produk-produk seperti:
  • Ebook (Buku Elektronik)
  • Video
  • Audio
  • Software
  • Theme Website
  • Plugin
  • Desain gambar
  • dll.
Jualan produk sendiri lewat blog tentu saja bukan hal yang mudah. Pertama sobat harus mempunyai produk untuk dijual, kedua sobat harus bisa mencari pengunjung blog yang tertarget supaya membeli produk yang sobat jual.

4. Jualan jasa sendiri

Selain produk sobat juga bisa menjual jasa melalui blog. Metode monetisasi ini sangat cocok bagi sobat yang mempunyai keahlian yang bisa disalurkan lewat Internet.
Contohnya:
  • Jika sobat jago desain, sobat bisa menyediakan jasa desain
  • Jika sobat jago menulis, sobat bisa menyediakan jasa menulis artikel
  • Jika sobat jago bikin website, sobat bisa menyediakan jasa pembuatan website
  • dll.
Salah satu contoh blog Indonesia yang cukup sukses menawarkan jasa melalui blognya adalah dzofar.com.
dzofar.com adalah sebuah blog personal yang di dalamnya berisi tutorial-tutorial tentang menggambar vector dan admin blog tersebut menggunakan blognya sebagai tempat mempromosikan jasa menggambar vector miliknya.

5. Mengikuti program afiliasi

Bagi sobat yang belum punya produk sendiri untuk dijual atau belum punya keahlian yang bisa dijadikan jasa, mengikuti program afiliasi adalah alternatif lain yang bisa dipilih.
Afiliasi adalah sebuah program dimana kita membantu mempromosikan produk atau jasa milik orang lain dan kita akan mendapatkan komisi jika kita berhasil menjual produk tersebut.
Untuk mengikuti program afiliasi seperti ini sobat bisa mencari penyedia produk atau jasa yang menyediakan program afiliasi atau bisa juga melalui affiliate network.

6. Menyediakan program membership

Program membership adalah salah satu metode monetisasi yang saya pribadi belum pernah mencobanya.
Tapi metode monetisasi ini sudah terbukti bisa memberikan penghasilan yang lumayan karena banyak blogger Indonesia maupun luar Negeri yang sudah membuktikannya.
Program membership pada dasarnnya adalah sebuah program dimana sobat menyediakan konten premium di blog sobat dan konten premium tersebut hanya bisa dikases oleh pengujung yang sudah menjadi member dengan membayar sejumlah uang.

Subscribe to receive free email updates: